Seberapa Pentingkah Asuransi Kendaraan Bermotor? Simak Alasan Berikut Ini

asuransi kendaraan bermotor

Kendaraan bermotor adalah aset penting yang akan memudahkan Anda dalam beraktivitas sehari-hari. Terlebih lagi, bagi Anda yang berdomisili di kota-kota besar seperti Jakarta, Semarang hingga Surabaya. Meskipun, terdapat moda transportasi umum yang bisa digunakan tetapi dengan memiliki kendaraan bermotor mobilitas Anda semakin mudah.

Apabila Anda memiliki kendaraan bermotor, maka sebaiknya lakukan perawatan secara rutin agar selalu layak pakai. Disamping melakukan perawatan melalui servis, Anda juga disarankan untuk mengasuransikan kendaraan. Sebenarnya, seberapa pentingkah asuransi kendaraan bermotor? Berikut ini adalah beberapa alasan yang akan meyakinkan Anda.

Alasan penting asuransi kendaraan bermotor

  1. Sebagai bentuk tanggung jawab terhadap pihak ketiga

Biasanya, ketika mengalami kecelakaan yang sampai melibatkan pihak ketiga Anda akan kesulitan untuk menanganinya. Kesulitan tersebut umumnya adalah besarnya uang ganti rugi yang harus Anda bayarkan kepada pihak ketiga sebagai wujud pertanggung jawaban. Bila Anda mengasuransikan kendaraan bermotor tersebut, maka pihak asuransilah yang akan mengambil tanggung jawab. Jadi, Anda tidak perlu membayar biaya lebih mahal sebagai bentuk tanggung jawab kepada pihak ketiga.

  1. Melindungi dari risiko kerusakan

Terkadang, meski Anda sudah berhati-hati dalam berkendara, kecelakaan tetap bisa saja terjadi baik itu skala kecil maupun besar. Seberapa kecilnya kecelakaan tersebut untuk mengembalikan kondisi motor seperti semula tentu membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Namun, ketika Anda sudah mempunyai asuransi kendaraan bermotor, maka aspek pembiayaannya menjadi lebih murah.

BACA JUGA : Perlukah Memilih Asuransi Mobil Terbaik? Agar Semakin Yakin, Simak Alasannya!

  1. Melindungi dari risiko pencurian

Seberapakah pentingkah asuransi kendaraan bermotor? Asuransi kendaraan bermotor sangat penting karena harga dari moda transportasi pribadi ini tidaklah murah. Dengan demikian, Anda sebisa mungkin menjaganya agar tetap prima dan juga aman. Ini disebabkan risiko pencurian kendaraan bermotor bisa terjadi dimana dan kapan saja waktunya.

Jadi, agar meminimalisir kerugian Anda ketika kendaraan motor dicuri sebaiknya segera urus asuransi kendaraan bermotor. Bila kendaraan Anda dicuri maka pihak asuransilah akan memberikan sejumlah dana sebagai wujud kompensasi. Besarnya dana yang diberikan umumnya disesuaikan dengan jumlah pembayaran premi.

  1. Biaya murah, keuntungan besar

Jasa asuransi akan membebaskan Anda dari biaya ekstra apabila terjadi bencana alam dan insiden lainnya. Jadi, apabila kendaraan bermotor Anda rusak karena longsor maupun banjir maka pihak asuransi siap memberikan perlindungan. Selain bencana alam, jasa asuransi kendaraan bermotor juga bersedia menanggung biaya atas tindak pengrusakan dan pencurian. Dengan demikian, bisa disimpulkan bahwa menjadi peserta jasa asuransi kendaraan bermotor biayanya murah dan untung.

  1. Menghemat waktu dan meminimalisir ketidak nyamanan

Aktivitas Anda yang sangat sibuk juga menjadi alasan kuat untuk mengasuransikan kendaraan bermotor. Seumpama Anda mempunyai asuransi kendaraan, maka pihak asuransi akan membantu menangani proses pasca kecelakaan. Anda tentu akan kesulitan ketika harus melakukan proses ini secara mandiri.

Bentuk bantuan yang diberikan diantaranya adalah bekerjasama dengan perusahaan asuransi lain dan membantu proses klaim. Tidak hanya itu, jasa asuransi juga bersedia untuk memberikan rekomendasi bengkel kendaraan yang kredibel untuk perbaikan pasca kecelakaan. Kondisi ini tentu saja akan lebih menghemat waktu dan meminimalisir ketidak nyamanan Anda sebagai pemilik kendaraan.

Keberadaan kendaraan bermotor baik itu mobil maupun motor tentu begitu penting. Meski ada moda transportasi umum, dengan memiliki kendaraan bermotor maka mobilitas Anda akan semakin mudah. Jadi, sebisa mungkin ketika Anda memiliki kendaraan bermotor usahakan untuk menjaga kondisinya agar tetap prima. Selain itu, jangan lupa juga untuk mengasuransikannya di jasa asuransi terpercaya seperti Jagain.com. Lalu, seberapa pentingkah asuransi kendaraan bermotor menurut Anda?

BACA JUGA : Menyikapi Pro dan Kontra Asuransi Perjalanan Online.

0 I like it
0 I don't like it

Leave a Reply

You must be logged in to post a comment.